firefox – Belajar Komputer Mu https://belajar-komputer-mu.com Web Tempat Belajar Komputer Gratis Tue, 05 Oct 2010 16:00:13 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=5.2.4 Cara mem-backup dan mengembalikan bookmarks Mozila firefox https://belajar-komputer-mu.com/2010/10/cara-membackup-dan-mengembalikan-bookmark-mozila-firefox.html https://belajar-komputer-mu.com/2010/10/cara-membackup-dan-mengembalikan-bookmark-mozila-firefox.html#comments Tue, 05 Oct 2010 16:00:13 +0000 https://belajar-komputer-mu.com/?p=309 cara mem backup mengembalikan bookmarks mozila firefox

Jika kamu pengguna internet yang sering menggunakan mozila firefox untuk browsing maka tidak ada salahnya mempelajari cara mem-backup kumpulan bookmark yang sudah tertanam pada firefox di komputer kamu. Membackup kumpulan bookmark sangat berguna untuk berjaga-jaga jika komputer atau laptop kamu mengalami kerusakan sehingga sistem operasinya harus diinstal ulang, jika sistem operasi diinstal ulang tentunya firefox juga akan terhapus beserta data data bookmakrnya, bisa dibayangkan betapa menyedihkan jika koleksi bookmark yang kita kumpulan satu persatu hilang. Tapi jika sudah punya data backup firefox kamu dapat dengan mudah mengembalikan koleksi bookmark pada firefox yang baru diinstall ulang tanpa bingung karena kehilangan data data bookmark nya.

Untuk mem backup bookmark pada firefox bisa dilakukan dengan dua cara, yang pertama dengan cara manual yaitu dengan memanfaatkan fasilitas yang sudah ada pada firefox, dan yang kedua dengan menggunakan aplikasi khusus untuk membackup bookmark pada firefox, untuk cara kedua akan kita bahas pada panduan selanjutnya.

kita pelajari dulu cara yang pertama, yaitu dengan menggunakan fasilitas yang sudah ada pada firefox.

Cara mem-backup bookmarks  firefox

Untuk mem backup bookmarks pada firefox sangatlah mudah, pertama klik pada tombol Bookmarks yang ada pada bagian atas jendela mozila firefox. kemudian klik pada pilihan  Organize bookmarks… perhatikan gambar di bawah ini.

cara mem backup mengembalikan bookmarks mozila firefox

sesaat kemudian akan muncul jendela Library, untuk membackup data data bookmark klik pada  tombol  Import and Backup , kemudian klik pada pilihan   Backup … perhatikan gambar di bawah ini
f
cara mem backup mengembalikan bookmarks mozila firefox

Lalu simpan pada folder sesuai dengan keinginan kamu, pada contoh di bawah ini saya letakkan pada My Document. Jika ingin mengganti file name bisa diganti sesuai dengan keinginan kamu, jika tidak diganti juga tidak masalah yang penting ada namanya, kemudian klik pada tombol Save. dengan begitu kamu sudah menyimpan data data bookmark mozila firefox pada komputer kamu.

cara mem backup mengembalikan bookmarks mozila firefox

Cara mengembalikan data bookmarks pada firefox.

Panduan cara mem-backup data bookmarks sudah dijelaskan diatas, sekarang panduan cara mengembalikan atau me-restore data bookmarks yang telah dibackup sebelumnya.

yang pertama tampilkan dulu jendela Library seperti gambar di bawah ini, (untuk menampilkan jendela library lihat panduan di atas). Kemudian klik pada Restore… lalu pilih pada Choose file…

cara mem backup mengembalikan bookmarks mozila firefox

kemudian pilih data Bookmarks yang sudah disimpan pada folder yang kamu tentukan sebelumnya tadi. kemudian klik pada tombol open. maka data data bookmaks firefox telah selesai d kembalikan atau direstore

cara mem backup mengembalikan bookmarks mozila firefox

Semoga panduan cara mem-backup dan mengembalikan (restore) data bookmarks di atas mudah dipahami dan bisa bermanfaat untuk kamu yang membutuhkan.

]]>
https://belajar-komputer-mu.com/2010/10/cara-membackup-dan-mengembalikan-bookmark-mozila-firefox.html/feed 2