Home / Internet / Cara mempromosikan website dengan cara berbayar

Cara mempromosikan website dengan cara berbayar

cara mempromosikan website dengan berbayar

Seorang pengusaha baiknya memikirkan bagaimana cara untuk mempromosikan barang dan jasa yang dimiiki. Promosi ini penting supaya calon konsumen dapat mengetahui dan memahami barang atau jasa yang anda miliki dan bisa digunakan oleh mereka. Cara ini dilakukan setelah membuat website atau toko online. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjalankan promosi, salah satunya adalah dengan memasang iklan. Jika memiliki budget yang cukup dalam hal iklan, anda dapat mencoba beberapa website penyedia iklan seperti Google dan Facebook. Selain itu ada beberapa situs yang menawarkan pemuatan iklan secara gratis. Namun jika ingin perusahaan anda tampil dengan brand yang bagus, lebih baik anda mencari situs iklan yang terpercaya. Berikut adalah beberapa media periklanan yang dapat digunakan sebagai acuan untuk mengiklankan produk anda.

Google Adwords

Seperti namanya, layanan iklan ini dimiliki oleh mesin pencari Google. Yang ditawarkan Google adalah ketika seseorang mencari dengan kata kunci yang ditentukan, maka iklan perusahaan anda tampil diatas, disamping atau dibawah hasil pencarian yang ditampilkan Google. Selain itu Google membantu anda untuk memiliki halaman web sendiri jika anda belum punya. Dalam hal pembayaran, Google Adword hanya akan ditagihkan jika ada yang mengklik iklan anda. Bayaran bisa diatur sendiri besarannya dimana juga menentukan besaran frekuensi iklan ditayangkan. Harga per klik iklan juga tergantung dari kata kunci yang digunakan. Semakin “ramai” kata kuncinya, semakin mahal. Semakin baik kesepakatan anda dengan Google, maka perusahaan anda akan sering ditampilkan dan berada di atas.

Sitti

Sitti adalah situs media advertising yang menggunakan blogger sebagai publishernya. Blogger yang menjadi anggota dari jaringan Sitti akan memasang script atau program di blognya, dimana akan mendeteksi kata kunci dalam suatu artikel. Jika anda berlangganan iklan dengan Sitti, anda diminta memasukkan kata kunci untuk iklan anda. Ketika ada artikel blog yang sesuai dengan kata kunci yang anda sebutkan, maka iklan anda akan tampil di artikel yang bersangkutan. Sistem penagihannya dilakukan per klik, yakni hanya akan ditagih ketika iklan anda diklik dan website anda dikunjungi oleh orang yang mengklik iklan tersebut.

idBlognetwork

idBlognetwork adalah jaringan advertising blog terbesar saat ini. idBlognetwork memiliki sekitar 8000 lebih blog yang tergabung dalam jaringan iklannya. Hampir sebagian besar adalah blog yang memiliki traffic pengunjung yang tinggi dengan konten yang positif. Kerjasama yangditawarkan idBlognetwork bermacam-macam, yakni mulai dari Pay Per Click (membayar tiap klik), Pay Per Action (membayar pada saat selesai satu tugas) dan Paid To Review (pembuatan review produk anda). Masih ada beberapa lainnya yang dapat anda manfaatkan. Anda dapat mempelajari masing-masing model kerjasama tersebut di website idBlognetwork secara langsung.

Demikian adalah beberapa website yang dapat anda gunakan sebagai sarana promosi berbayar untuk website atau toko online anda. Semoga bermanfaat. (iwan)

About admin

Check Also

McDVoice – Participate in McDonald’s Customer Survey from McDVoice.com

As you’re often using McDonald’s, then you may be heard concerning the client satisfaction questionnaire …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *